Selasa, 18 Agustus 2015

Atasi Depresi Dengan Susu Kedelai

depresi-ilustrasi-_121208212058-309
Depresi adalah suatu kondisi yang lebih dari suatu keadaan sedih, bila kondisi depresi seseorang sampai menyebabkan terganggunya aktivitas sosial sehari-harinya maka hal itu disebut sebagai suatu gangguan depresi. Beberapa gejala gangguan depresi adalah perasaan sedih, rasa lelah yang berlebihan setelah aktivitas rutin yang biasa, hilang minat dan semangat, malas beraktivitas, dan gangguan pola tidur. Depresi merupakan salah satu penyebab utama kejadian bunuh diri.
Penyebab suatu kondisi depresi meliputi:

  • Faktor organbiologis karena ketidakseimbangan neurotransmiter di otak terutama serotonin
  • Faktor psikologis karena tekanan beban psikis, dampak pembelajaran perilaku terhadap suatu situasi sosial
  • Faktor sosio-lingkungan misalnya karena kehilangan pasangan hidup, kehilangan pekerjaan, pasca bencana, dampak situasi kehidupan sehari-hari lainnya.
Jika anda sudah merasakan hal-hal seperti yang disebutkan di atas , segeralah minum susu kedelai , karena susu kedelai mampu menjaga kesehatan mental seseorang.


Seperti yang dilansir dari situs woocara.blogspot.com , secangkir susu kedelai mengandung 5,8% vitamin B-6, yang dapat membuat tubuh untuk membuat serotonin neurokimia yang dapat meningkatkan suasana hati. Kadar magnesium juga membantu dalam meningkatkan tingkat serotonin dan mungkin sama efektif dengan beberapa obat antidepresan yang diperuntukkan orang depresi serta diabetes. Susu kedelai memiliki kandungan vitamin D yang tinggi yang dapat mengobati gangguan afektif musiman, kondisi depresi yang dapat mempengaruhi orang yang hidup dalam keadaan tekanan tinggi.
more info klik http://www.aulia.co.id

0 komentar:

Posting Komentar